Identifikasi Cacing Dan Telur Cacing Pada Sayuran Lalapan Di Pasar Tradisional Kota Semarang

Isi Artikel Utama

Ana Yustika
Aprin Wijayanti
Seno Ari Tjahjo P

Abstrak

Sayuran merupakan jenis makanan penting bagi manusia untuk menjaga kesehatan. Kurangnya konsumsi sayur dapat meningkatkan resiko terkena penyakit degenerative di kemudian hari seperti obesitas, jantung coroner, gagal ginjal, diabetes, hipertensi, dan kanker. Sayuran lalapan adalah sayuran yang biasanya dihidangkan dalam keadaan mentah sehingga diperkirakan dapat berperan menjadi salah satu sumber infeksi Soil Transmitted Helminth (STH) pada manusia. Beberapa contoh sayur lalapan, antara lain kubis, selada, kemangi, daun bawang, seledri, dan sawi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil identifikasi jenis telur cacing dan cacing dewasa pada sayuran lalapan yang dijual di pasar tradisional Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh sayuran lalapan yang dijual di pasar tradisional Kota Semarang. Adapun pengambilan sampel penelitian dilakukan secara random sampling yang diambil dari seluruh wilayah Kota Semarang, meliputi wilayah Semarang Tengah (Pasar Johar), Semarang Utara (Pasar Purwogondo), Semarang Timur (Pasar Langgar Indah), Semarang Barat (Pasar Karang Ayu), dan Semarang Selatan (Pasar Peterongan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada sayuran yang dijual di Pasar Peterongan dan Pasar Purwogondo tidak ditemukan adanya kontaminasi cacing maupun telur cacing. Sedangkan untuk sayuran lalapan yang dijual di Pasar Langgar, Pasar Johar, dan Pasar karang Ayu ditemukan adanya kontaminasi cacing dan telur cacing. Cemaran yang terjadi pada sayuran lalapan di pasar tradisional Kota Semarang disebabkan oleh telur cacing Oxyuris vermicularis, telur cacing tambang, telur cacing Ascaris lumbricoides, larva cacing tambang, dan cacing tambang dewasa.

Rincian Artikel

Bagian
policies
Biografi Penulis

Ana Yustika, STIKES HAKLI Semarang

Program Studi Kesehatan Lingkungan

Aprin Wijayanti, STIKES HAKLI Semarang

Program Studi Kesehatan Lingkungan

Seno Ari Tjahjo P, STIKES HAKLI Semarang

Program Studi Kesehatan Lingkungan

Referensi

Iriyani, D & Nugrahani, P. Komparasi Nilai Gizi Sayuran Organik dan Non Organik pada Budidaya Pertanian Perkotaan di Surabaya. Jurnal Matematika, Saint, dan Teknologi. 2017, 18(1) : 36-43.

Wahyuni, E.N. & Nugroho, P.S. Hubungan Konsumsi Sayur dan Buah terhadap Gizi Kurang pada Remaja. Journal of Borneo Student Research. 2021, 2(3) : 2038-2044.

Hung, H.C., et al. Fruit and Vegetable Intake and Risk of Major Chronic Disease. Journal of the National Cancer Institute. 2004, 96(21) : 1577-1584.

Mu’tamirah, St & Amryl. Perbandingan Jumlah Kuman pada Lalapan yang Dijual di Rumah Makan dan Pedagang Kaki Lima di Jalan A. P. Pettarani Kota Makassar. Jurnal Sulolipu : Media Komunikasi Sivitas Akademika dan Masyarakat. 2017, 17(1) : 60-65.

Yahyadi, J.V., Majawati, E.S., & Simamora, A. Identifikasi Telur Cacing pada Kubis (Brassica oleracea) pada Pasar Swalayan. Jurnal Kedokteran Meditek. 2017, 23(62) : 35-39.

Onesiforus, B.Y., Priaryuningtyas, R.A., & Galuh, R. Prevalensi dan Hubungan Higiene Sanitasi terhadap Kontaminasi Telur STH pada Sayur Kemangi (Ocimum basilicum L.) yang dijual sebagai Hidangan Lalapan di Kecamatan Semarang Barat. Jurnal Analis Medika Biosains. 2021, 8(2) : 82-91.

Alfiani, U., Sulistiyani, & Ginandjar, P. Hubungan Higiene Personal Pedagang dan Sanitasi Makanan dengan Keberadaan Telur Cacing Soil Transmitted Helminths(STH) pada Lalapan Penyetan di Pujasera Simpanglima Kota Semarang. Jurnal Kesehatan Masyarakat. 2018, 6(1) : 685-695.

Amaliah, A.T.R. & Azriful. Distribusi Spasial Kasus Kecacingan (Ascaris lumbricoides) terhadap Personal Higiene Anak Balita di Pulau Kodingareng Kecamatan Ujung Tanah Kota Makassar Tahun 2016. Jurnal Higiene. 2016, 2(2) : 74-80.

Adrianto, H. Kontaminasi Telur Soil Transmitted Helminth pada Sayur Selada (Lactuca sativa) di Pasar Tradisional. Jurnal Kedokteran Brawijaya. 2018, 30(2) : 163-167.

Soeharto, D.F., Sudarmaja, I. M., & Swastika, I.K. Prevalensi Telur Soil Transminted Helminth pada Sayuran Kubis yang Dijual di Kota Denpasar. Jurnal Medika Udayana, 2019, 8(11) : 1-7.

Wasisto, B.H., Martini, Yuliawati, S., & Purwantisari, S. Gambaran Sanitasi Tempat Berdagang Warung Penyet di Kecamatan Tembalang. Jurnal Kesehatan Masyarakat. 2017, 5(1) : 528-534.

Anhar, C.A., Mutiarawati, D.T., Sasongkowati, R., & Suliati. Pengaruh Pemberian Pupuk Kandang yang Terkontaminasi Telur Cacing Ascaris sp. Pada Hasil Tanaman Sayur Selada (Lactuta Sativa L.). Jurnal Analis Kesehatan Sains. 2015, 4(2) : 260-265.

Nugroho, C., Djanah, S.N., & Mulasari, S.A. Identifikasi Kontaminasi Telur Nematoda Usus pada Sayuran Kubis (Brassica Oleracea) Warung Makan Lesehan Wonosari Gunungkidul Yogyakarta Tahun 2010. Jurnal KESMAS. 2010, 4(1) : 67-75.

Widianingsih, T., Yuliana, E.D., & Suardana, A.A.K. Kontaminasi Soil Transmitted Helmiths pada Helaian Daun dan Cara Pencucian Sayuran Kubis di Pasar Tradisional Kabupaten Tabanan. Jurnal Widya Biologi. 2019, 1(1) : 54-67.

Asihka, V., Nurhayati, & Gayatri. Distribusi Frekuensi Soil Transmitted Helminth pada Sayuran Selada (Lactuca sativa) yang Dijual di Pasar Tradisional dan Pasar Modern di Kota Padang. Jurnal Kesehatan Andalas. 2014, 3(3) : 480-485.

Hanum, F. & Nurhayati. Identifikasi Kontaminasi Cacing Usus pada Makanan Siap Saji di Kota Banda Aceh. SEL Jurnal Penelitian Kesehatan. 2017, 4(2) : 65-72.

Putri, U., Hanina, Fitri, A.D. Kontaminasi Soil Transmitted Helminths pada Sayuran Kubis dan Selada di Pasar Tradisional Kota Jambi. Journal Scientific Of Envitonmental Health And Diseases (E-Sehad). 2020, 1(1) : 58-64.

Rafidah & Nupriyani. Identifikasi Telur Cacing pada Sayuran Kubis (Brassica Oleraceae) yang Dijual di Pasar Terong. Jurnal Sulolipu : Media Komunikasi Sivitas Akademika dan Masyarakat. 2018, 18(1) : 102-105.

Wantini, S., & Sulistianingsih, E. Hubungan Higiene Sanitasi terhadap Telur Nematoda Usus pada Lalapan Mentah di Warung Pecel Lele Sepanjang Jalan Z.A Pagar Alam Bandar Lampung. Jurnal Analis Kesehatan. 2019, 8(1) : 1-6.

Lobo, L.T., Widjadja, J., Octaviani., & Puryadi. Kontaminasi Telur Cacing Soil-transmitted Helmints (STH) pada Sayuran Kemangi Pedagang Ikan Bakar di Kota Palu Sulawesi Tengah. Jurnal Media Litbangkes. 2016, 26(2) : 65-70.

Alsakina, N., Adrial, & Afriani, N. Identifikasi Telur Cacing Soil Transmitted Helminths pada Sayuran Selada (Lactuca Sativa) yang Dijual oleh Pedagang Makanan di Sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Padang. Jurnal Kesehatan Andalas. 2018, 7(3) : 314-318.

Fitriani, E.M.I. Identifikasi Nematoda Usus Golongan Soil Transmitted Helminth (STH) Pada Daun Bawang (Allium Fistulosum L.) (Studi Di Pasar Pon Kabupaten Jombang) (Skripsi, dokumen di internet). Jombang : STIKES Insan Cendekia Medika. 2021.